Membuka HP Samsung A10 A20 A30 Terkunci Lupa Pola

Kelupaan pola atau password untuk membuka layar ponsel Samsung A10 atau A20 bisa saja terjadi kapan saja. Atau mungkin kita dimintai bantuan teman untuk mengatasi problem smartphone miliknya yang terkunci dengan alasan lupa sandi masuknya.

menghilangkan kunci layar A20 A30 Samsung

Tidak perlu ke tukang servis kalau kejadiannya hanya HP terkunci lupa akses masuknya, dan tidak perlu juga dilakukan flashing ulang, karena ada trik yang sudah umum dilakukan para pengguna smartphone android saat gagal masuk ketika ingin membuka kunci layar, yaitu melalui proses reset factory dari mode recovery.

Mereset HP Samsung A10 A20 A30 atau tipe lainnya untuk menjadi alternatif paling mudah untuk membuka layar ponsel terkunci. Dimana untuk menghilangkan pola atau sandi layar tersebut, perlu dilakukan wipe data alias membersihkan data pengguna yang termasuk didalamnya sandi keamanan layar.

Trik Membuka Kunci Layar Samsung Lupa Sandi / Pola

Perlu diketahui, tipe smartphone Samsung terbaru saat ini sudah ada peningkatan keamanan, salah satunya saat posisi layar terkunci dan kita ingin mematikan atau restart HP, maka tombol turn off maupun restart tidak akan keluar dan tetap muncul tampilan untuk memasukkan pola / PIN / sandi yang benar.

Baca juga:  Tips Mengatasi Error Fingerprint HP Xiaomi Tidak Fungsi

Baca juga tips Membuka aplikasi bersamaan di samsung A10/A20/A30/A30/A50 dan cara menghemat memori saat merekam video di Galaxy A30 dan A50.

Lalu bagaimana caranya menghilangkan kunci layar tanpa flashing ulang di HP Samsung tipe A10, A20 maupun tipe A lainnya ?, silahkan simak tipsnya dibawah ini.

Langkah Pertama

masuk mode recovery samsung a10 a20
  1. Isi dulu baterai sampai penuh atau setidaknya 50 persen keatas, supaya saat proses reset ulang tidak terjadi kegagalan karena kehabisan daya.
  2. Bila smartphone dalam kondisi menyala karena tidak bisa dimatikan, posisikan tampilan ada di halaman utama atau wallpaper (bukan tampilan input pola/sandi)
  3. Langkah selanjutnya, Tekan tombol power + volume bawah bersamaan dan jangan dilepas dulu.
  4. Di saat tampilan layar mati dan ada logo samsung, lepas tombol volume bawah, ganti tekan volume atas dengan tombol power masih tetap ditekan seperti sebelumnya.
  5. Tunggu sampai ada tampilan baru yakni mode recovery samsung, lepaskan kedua tombol.

Langkah Kedua

Setelah tampil mode recovery, dimana di halaman tersebut layar sentuh (touchscreen) tidak aktif, maka untuk menggerakkan kursor untuk memilih menu gunakan tombol volume atas bawah, dan untuk pemicunya gunakan tombol power.

Baca juga:  Sukses Flash Ulang HP Samsung J1 Ace Bootloop

1. Saatnya proses menghapus data keamanan kunci layar di HP Samsung, Pilih “Wipe data/factory reset

2. Lanjutkan memilih opsi “Yes” untuk mengeksekusi perintah dan tunggu sampai proses wipe data selesai.

mode recovery samsung A20

3. Bila proses wipe dan factory reset selesai, restart (muat ulang) ponsel dengan memilih opsi paling atas yakni “Reboot system Now

4. Waktu yang dibutuhkan untuk sistem loading pertama kali sekitar 20-an menit, jadi sabar saja menunggu sampai ada tampilan selamat datang muncul di layar.

5. Seperti halnya saat baru saja membeli ponsel baru, lanjutkan proses sampai di posisi menyambungkan ke jaringan WiFi atau data selular.

6. Bila tampil peringatan di layar bertuliskan “Terdapat percobaan tanpa otorisasi mereset perangkat anda… (dan seterusnya)”, berarti untuk proses membuka kunci layar anda nanti diharuskan mengisi akun google terverifikasi yang sebelumnya sudah anda pakai di ponsel tersebut.

verifikasi Email akun google samsung

7. Di halaman selanjutnya kita akan dimintai kode pembuka layar, untuk itu kita pilih opsi “Gunakan akun google saya

Baca juga:  Mengatasi HP Samsung J1 Ace Hanya Tampil Logo Saja

8. Di tampilan Verifikasi akun, masukkan alamat Email yang sebelumnya anda pakai, masukkan juga passwordnya dengan benar.

9. Bila input akun google benar dan terverfikasi, maka proses selanjutnya bisa anda lalui dengan mudah sampai di halaman muka ponsel.

Setelah melewati tahapan-tahapan diatas, HP Samsung akan kembali ke settingan bawaan pabrik, dimana semua datanya juga terhapus alias hilang, seperti data foto atau video di galeri, kontak telepon, pengaturan wallpaper atau jaringan, termasuk aplikasi dan game terinstall juga hilang.

Bagaimana bila dalam proses verifikasi akun google gagal alias tidak tahu alamat alamat Email atau passwordnya ?. Untuk mengatasinya, salah satunya bisa dengan cara melompati atau Bypass FRP Samsung.

Semoga tips dan trik membuka kunci layar di HP Samsung A10 dan A20 karena lupa pola / sandinya diatas bermanfaat. Cara yang sama juga bisa dilakukan untuk membuka pola, sidik jari atau sandi di tipe A30 A50 A70 dan beberapa tipe samsung seri M, S dan Note lainnya.

Artikel Terkait