Mengatasi Youtube Error di TV Box Huawei Indihome

Banyak pengguna STB (Set-Top Box) Huawei Indihome tidak dapat memutar video youtube. Dimana ditandai dengan pesan kesalahan yang ada di layar TV seperti ‘This Action isn’t Allowed’. Meskipun berulangkali mencoba mematikan perangkat, menyalakan serta memutar kembali youtube, tetap saja muncul tulisan error tersebut.

youtube error android TV BOX

Entah karena menggunakan alat Android TV BOx bermerek Huawei sehingga youtube diblokir pada perangkat tersebut atau sebab lainnya, namun banyak sekali pemilik STB merk Huawei (Diantaranya bertulisakan Indihome di alatnya) tidak dapat melakukan streaming atau menonton video di aplikasi youtube bawaannya.

Perangkat TV Led maupun Tabung yang menggunakan alat Box berbasis android memang memungkinkan penggunanya untuk menjalankan berbagai aplikasi layaknya di smartphone android, seperti browser, whatsApp, Facebook, main game, Nonton streaming movie dan lain sebagainya.

Dan disaat aplikasi youtube di STB Indihome merek Huawei banyak yang mengeluhkan error tidak dapat memunculkan daftar video maupun channel di layar, sebenarnya ada solusi mudah untuk mengatasinya.

Salah satu cara untuk mengatasi Error youtube di alat Android Box TV yaitu dengan menginstall aplikasi ‘Smart YouTube’, dan tampilan serta antar mukanya sangat menarik serta mudah digunakan.

Baca juga:  Tips OPPO A3s Cara Mengunci Aplikasi dengan Sensor Wajah

Adapun cara memasang aplikasi alternatif untuk tetap bisa menonton video di youtube pada perangkat STB yaitu sebagai berikut:

aplikasi smart youtube STB
  1. Jalankan pengunduh aplikasi di Alat STB android (Setiap perangkat memiliki aplikasi bawaan berbeda seperti google play store, APKPure dan lain sebagainya)
  2. Lalu cari aplikasi bernama ‘Aptoide TV‘. Bila tidak ketemu, pakai browser untuk mencari di google APK aplikasi tersebut dan install.
  3. Setelah terpasang, jalankan Aptoide TV, kemudian cari dan pasang aplikasi bernama ‘Smart YouTube‘ (Logo berupa tanda ‘S’ di tengan ikon televisi).
  4. Setelah terpasang, Jalankan Smart YouTube dan anda bisa langsung menonton channel kesukaan anda.

Dengan aplikasi Smart Youtube TV tersebut, kita bisa merubah settingan resolusi video sesuai keinginan, Bila ingin jernih dan bagus maka pilih Full HD.

Namun bila anda memiliki kecepatan internet yang lambat, ubah settingan resolusi youtube ke resolusi yang lebih rendah supaya video tidak tersendat-sendat alias lemot.

Demikianlah pembahasan singkat tentang cara mengatasi error pada aplikasi youtube di alat Android TV BOX indihome bermerek Huawei. Dan cara ini juga bisa dilakukan pada STB tipe lain seperti ZTE dan selainnya, Semoga bermanfaat.

Baca juga:  Trik Mengembalikan Foto Terhapus di Android Tanpa Komputer

Artikel Terkait